GEBYAR MUHARRAM MI TARIS WINONG 1442 H
GEBYAR MUHARRAM MI TARIS WINONG 1442 H
Ahmad Saifuddin, S.Pd.I
Winong_Pada hari Sabtu, 29 Agustus 2020, di MI Tarbiyatul Islamiyah Winong berlangsung acara Gebyar Muharram 1442 H, dengan kegiatan Santunan Yatama. Kegiatan Santunan Yatama ini bertempat di Aula MI TARIS WINONG dan dipimpin langsung oleh Bapak Joko Siswanto, S.Pd.I selaku Kepala Madrasah. Beliau mengatakan bahwa kegiatan seperti ini harus kita dukung dan insyaallah akan kita laksanakan rutin setiap tahun.
Acara ini juga dihadiri segenap dewan guru dan karyawan MI TARIS WINONG serta anak - anak yatim di lingkungan madrasah. Walaupun secara sederhana, acara ini berlangsung dengan khidmat, lancar dan berkesan. Ini adalah bentuk kepedulian dari segenap dewan guru yang diharapkan bisa bermanfaat bagi para penerima sehingga bisa menambah semangat hidup mereka dan merasa diperhatikan.
Sebagai penceramah dalam acara Gebyar Muharram ini disampaikan oleh Ustadz Muhammad Zubaedi, S.Pd.I, guru tahfidz MI TARIS WINONG. Dalam ceramah, beliau memberikan motivasi kepada para penerima santunan, bahwa mereka tidak sendiri, masih banyak yang peduli kepada mereka. "Jadi tidak usah bersedih hati", tambahnya.
Mantab...
BalasHapusKereen...
Suwun.....
Hapus